Sedang mengalami nyeri tumit yang muncul saat bangun tidur di pagi hari? Kemungkinan kalian mengalami Plantar Fasciitis. Plantar fasciitis adalah salah satu penyebab nyeri tumit paling umum. Kondisi ini terjadi karena peradangan jaringan ikat pada bagian bawah tumit dan telapak kaki yang menghubungkan tulang tumit dan jari-jari kaki. Jaringan ini disebut fasia plantar. Kondisi ini umumnya menyebabkan rasa sakit yang menusuk di pagi hari saat pengidapnya melangkah. Ketika bangun dan bergerak, rasa sakit biasanya berkurang, tetapi mungkin kembali setelah berdiri lama atau ketika berdiri setelah duduk. Penyebab kondisi ini kurang dipahami. Namun, hal ini lebih sering dialami oleh pelari dan pada orang yang kelebihan berat badan.
Meskipun plantar fasciitis dapat terjadi tanpa penyebab yang jelas, tetapi faktor berikut ini dapat meningkatkan risikonya:
- Dialami oleh usia 40 – 60 tahun.
- Melakukan olahraga yang banyak penekanan di bagian tumit.
- Kelainan anatomic kaki datar.
- Obesitas
- Sering menggunakan sepatu hak tinggi.
Plantar fasciitis menyebabkan nyeri seperti tertusuk pada daerah sekitar tumit. Nyeri dirasakan paling parah pada pagi hari dan jika pengidap berdiri terlalu lama. Tak hanya itu, rasa sakit juga terasa lebih parah setelah berolahraga, bukan saat berolahraga. Rasa sakit biasanya terasa lebih intens saat bertelanjang kaki atau mengenakan sepatu dengan alas yang tipis. Obat-obatan anti nyeri dapat membantu meredakan nyeri dan peradangan. Fisioterapi juga membantu meregangkan fasia dan tendon achilles serta menguatkan otot-otot kaki sehingga struktur pergelangan kaki dan tumit lebih stabil. Alat-alat untuk menyokong struktur kaki seperti splint yang dipakai pada saat tidur dapat berguna untuk meregangkan fasia. Selain splint, dokter dapat memberikan ortotik yang merupakan penyokong kaki untuk membantu dalam pemerataan distribusi tekanan. Beberapa tindakan medis juga dapat dilakukan untuk menangani plantar fasciitis, seperti injeksi steroid sebagai antiradang dan anti nyeri sementara. Meski begitu, injeksi steroid tidak dianjurkan untuk dilakukan berkali-kali karena dapat menyebabkan penipisan fascia, sehingga fasia menjadi lebih lemah dan rentan sobek.
Latihan Untuk Kondisi Plantar Fasciitis
Untuk informasi lebih lanjut, hubungi:
Jakarta Physio Care
Lantai 2, Klinik Utama Beta
Jalan Pangeran Antasari No. 212
Cilandak Jakarta Selatan
Mobile: +62878-6413-4248